“Hai Sobat Arta, seperti yang sudah kita ketahui bahwa aki merupakan komponen yang berfungsi untuk kelistrikan kendaraan kalian. Segala jenis kelistrikan di kendaraan kalian, sumber utamanya merupakan dari aki.
Seperti komponen lain pada umumnya, aki juga memiliki masa pemakaiannya. Umumnya umur aki sekitar 2 atau 50.000 km. Namun, bisa saja kurang atau lebih dari 2 tahun sesuai dengan pemakaian.
Ada beberapa tanda yang muncul saat aki sudah mulai rusak atau sudah harus diganti. Berikut ini adalah beberapa tandanya, seperti:
1. Ketika mesin kendaraan anda sulit untuk dihidupkan
Salah satu tanda yang paling umum adalah sulit untuk menghidupkan kendaraan kalian. Terlebih lagi jika kendaraan kalian sudah lama tidak digunakan.
2. Lampu kendaraan tidak seterang sebelumnya
Aki yang melemah atau rusak juga berpengaruh dalam pencahayaan kendaraan kalian. Jika lampu dari kendaraan kalian mulai meredup maka, sebaiknya lakukan pengecekan terhadap aki kendaraan kalian.
3. Bunyi klakson tidak senyaring sebelumnya
Tanda lainnya adalah ketika bunyi klakson kendaraan kalian sudah tidak senyaring sebelumnya. Karena, aki yang melemah tidak cukup kuat menghantarkan daya untuk menghasilkan suara yang nyaring.
4. Usia Aki kendaraan
Seperti komponen pada umumnya, aki juga memiliki batas usia pakai. Pada umumnya usia aki sekitar 2 tahun. Akan tetapi, hal ini juga bergantung pada bagaimana cara perawatan dan pemakaian kendaraan.
Setelah tanda-tanda itu muncul sangat disarankan untuk mengingat kapan terakhir kali anda mengganti aki mobil anda. Jika aki mobil anda sudah lebih dari 10 bulan, kemungkinan kerusakan terjadi pada aki anda. Namun, jika aki anda masih relatif baru mungkin kerusakan terjadi pada komponen lain.
Oleh karena itu periksa indikator pada aki mobil anda. Jika indikator terlihat warna hijau maka aki dalam kondisi prima, warna hitam tanda aki butuh di charge, sedangkan putih tanda aki perlu diisi ulang.
Jangan lupa untuk menuliskan tanggal kapan aki mobil anda terakhir kali di ganti ya dan jangan lupa untuk mengganti aki anda ke aki Delkor dan Energizer. Aki open top dan maintenance free.”